Shalom Razade

Biografi

Shalom Razade

Shalom Razade dilahirkan dengan nama Shaloom Razade Syach ini merupakan seorang aktris, selebriti internet, dan juga model berkebangsaan Indonesia.

Asal nama "Shaloom" diawali dari kegemaran ibunya ibunya saat remaja terhadap salah satu aktris dan model Kanada bernama Shalom Harlow.

Sedangkan, nama “Razade” diambil dari nama Syahrazad, yaitu narator dalam cerita rakyat Timur Tengah Seribu Satu Malam.

Shalom merupakan putri dari pasangan Attila Arius Syach dan Wulan Guritno. Ayahnya merupakan adik dari aktor Atalarik Syach serta Teddy Syach, dan juga merupakan kakak dari aktor Attar Syach.

Selama 6 tahun, Shalom menempuh pendidikan menengah di Global Jaya School, Banten.

Lalu, Shalom melanjutkan pendidikannya dengan mengambil jurusan pemasaran di Universitas Coventry (2016-2020).

Saat masih duduk di bangku sekolah dasar, Shalom pernah berakting untuk dua adegan di sebuah film pendek.

Ia mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai seorang selebriti internet di Instagram.

Lalu, pada tahun 2014, Shalom menerima tawaran dalam film "Hijabers in Love", film layar lebar perdananya untuk berperan sebagai tokoh Jelita.

Namun, karena jadwal syuting yang berbenturan dengan jadwal sekolahnya, ia memutuskan membatalkannya.

Hingga akhirnya di tahun berikutnya, Shalom berhasil debut sebagai pemeran melalui dilm "Cinta Selamanya" sebagai Syaza.

Setelah sempat vakum untuk melanjutkan sekolahnya, Shalom pun kembali ke dunia akting dengan menjadi kameo di film "A World Without".

Selain itu, ia juga membintangi serial web berjudul "Virgin the Series" menjadi penampilan perdananya dalam sebuah seri web.


Filmografi

4 Januari 2024 (Indonesia)