login

Artis Pemeran

Urutkan:
Profil Matt Damon

Matt Damon

Cambridge, Massachusetts, Amerika SerikatMatthew Paige "Matt" Damon merupakan seorang aktor, produser film, dan juga penulis skenario asal Amerika Serikat. Damon pernah menempuh pendidikan di Universitas Harvard pada tahun 1992, namun ia meninggalkan kuliahnya demi mengambil kesempatan sebagai peran utama dalam film "Geronimo: An American Legend". Ia memulai kariernya sejak tahun 1988 dan membintangi banyak serial televisi dan juga film layar lebar. Film-film yang ia bintangi diantaranya "The Martian" (2015), "The Great Wall" (2016), "Thor: Ragnarok" (2017), "Deadpool 2" (2018), "Oppenheimer" (2023), dan masih banyak lagi. Damon menerima beberapa penghargaan, termasuk dua Penghargaan Golden Globe, satu Academy Award dari empat nominasi, dan juga dua kali berhasil masuk nominasi British Academy Film Awards, dan lima nominasi Penghargaan Emmy.
Hilary Swank

Hilary Swank

Lincoln, Nebraska, Amerika Serikat Hilary Ann Swank atau dikenal juga dengan Hilary Swank merupakan seorang aktris Amerika Serikat yang lahir pada 30 Juli 1974. Ia merupakan putri dari pasangan Judy Kay serta Stephen Michael Swank. Selain itu, ia juga memiliki saudara yang delapan tahun lebih tua darinya bernama Daniel. Karier Swank dimulai dengan mengambil peran kecil di "Buffy the Vampire Slayer" (1992) dan kemudian berkesempatan menjadi pemeran utama di "The Next Karate Kid" (1994) sebagai karakter Julie Pierce. Sejak berkarier pada tahun 1990 ia telah banyak membintangi film lainnya, dan berhasil masuk nominasi dan meraih banyak penghargaan. Seperti meraih penghargaan sebagai Aktris Terbaik dalam Piala Oscar sebanyak dua kali berkat perannya sebagai karakter Maggie Fitzgerald dalam film "Million Dollar Baby" (2004) dan juga sebagai Brandon Teena dalam film berjudul "Boys Don't Cry" (1999). Kemudian, sejak tahun 2003, ia juga bekerja sebagai seorang produser eksekutif.
Alan Ritchson

Alan Ritchson

Grand Forks, Dakota Utara, Amerika SerikatAlan Michael Ritchson atau Alan Ritchson merupakan seorang aktor Amerika yang lahir pada 28 November 1982. Ia adalah putra dari Vickie Ritchson, yaitu seorang guru SMA serta David Ritchson, pensiunan Angkatan Udara Amerika Serikat dengan pangkat chief master sergeant. Ia menempuh pendidikan dan lulus dari Okaloosa Walton Community College (yang sekarang bernama Northwest Florida State College) dengan gelar Associate of Arts. Debut aktingnya dimulai dengan memerankan Aquaman/Arthur Curry dalam serial superhero jaringan The CW berjudul "Smallville" (2005–2010), dan tampil sebagai bintang tamu di antara musim kelima dan juga kesepuluh. Ritchson berakting sebagai pemeran utama melalui sitkom jaringan Spike TV bertajuk "Blue Mountain State" (2010–2012), peran yang juga ia mainkan kembali dalam sekuel film tahun 2016. Namanya menerima pengakuan luas saat memerankan tokoh utama dalam serial aksi Amazon Prime Video berjudul "Reacher" sejak tahun 2022. Selain itu, Ritchson juga memerankan karakter Raphael di film "Teenage Mutant Ninja Turtles" (2014) dan sekuelnya. Ia juga turut membintangi film "The Hunger Games: Catching Fire" (2013) dan film "Fast X" (2023).
Nancy Travis

Nancy Travis

New York City, Amerika SerikatNancy Ann Travis atau Nancy Travis merupakan seorang aktris asal Amerika Serikat yang lahir pada 21 September 1961. Kariernya dimulai dengan berpartisipasi dalam teater Off-Broadway Kemudian, ia mendapatkan peran layar utama perdananya di mini seri televisi ABC berjudul "Harem" bersama dengan Omar Sharif. Pada tahun 1987, ia melakukan terobosan dengan memerankan Sylvia Bennington dalam film komedi berjudul "Three Men and a Baby". Ia juga turut membintangi sekuelnya bertajuk "Three Men and a Little Lady" (1990). Dari tahun 2011 hingga tahun 2017, dan di akhir 2018, Travis berperan sebagai karakter Vanessa Baxter di sitkom ABC/Fox berjudul "Last Man Standing".
Profil Kelly Rowland

Kelly Rowland

Atlanta, Georgia, Amerika SerikatKelendria Trene Rowland yang lebih populer dengan nama Kelly Rowland merupakan penyanyi, aktris, penari, dan juga pencipta lagu asal Amerika Serikat. Kariernya bermula saat ia bergabung dengan grup musik perempuan bernama Destiny's Child bersama dengan Beyoncé Knowles dan juga Michelle Williams. Ia sudah mengeluarkan album dan juga melakukan tur sebanyak tiga kali pada tahun 2003, 2007, dan 2010. Sejak tahun 1999, ia telah membintangi beberapa film layar lebar, FTV, juga acara televisi. Beberapa kali ia dinominasikan dan juga memenangkan penghargaan, termasuk pada ajang Grammy Awards pada tahun 2003 dan 2010.
Halaman 44 dari 131: