Oki Rengga

Biografi

Oki Rengga

Oki Rengga Winata yang lahir pada 26 Juni 1990 adalah seorang pelawak tunggal sekaligus aktor dan juga seorang mantan pemain sepak bola. Pada tahun 2015, Ia bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Medan.

Namanya sebagai komika semakin dikenal setelah mengikuti kompetisi Stand Up Comedy Academy pada musim ketiga di Indosiar pada tahun 2017 lalu.

Satu tahun setelahnya, ia berhasil menjadi runner up di kompetisi Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV pada musim kedelapan.

Karirnya sebagai pemain sepak bola dimulai dengan masuk ke sebuah Sekolah Sepak Bola (SSB) di kampung halamannya, Langkat.

Awalnya ia berada di posisi pemain belakang, namun karena adanya masalah stamina ia dipindahkan ke posisi penjaga gawang.

Oki sempat bermain untuk sebuah klun amatir, yaitu PPLP Sumut dan juga Poslab Labuhan Batu. Sedangkan, klub profesional pertamanya adalah PSDS Deli Serdang di mana ia bermain selama dua musim (2009-2011).

Ketika terjadi dualisme dalam sepak bola nasional, ia lebih memilih bergabung dengan klub Medan Chiefs yang bermain untuk Liga Primer Indonesia dan juga hanya bermain selama beberapa bulan hingga era dualisme berakhir.

Kemudian, ia bermain untuk Pro Duta selama dua musim hingga tahun 2012. Ia kemudian merasakan bermain untuk PSMS Medan, klub kebanggaan kampung halamannya, di mana posisi penjaga gawang saat itu diisi oleh Markus Haris Maulana, penjaga gawang kawakan yang juga menjadi kiper timnas Indonesia.

Bahkan, dalam beberapa pertandingan krusial klub, Oki sempat menggeser posisi sang senior. Pada kurun 2015-2016 saat sepak bola Indonesia mengalami masa-masa kelam setelah sanksi dari FIFA, Oki sering berganti klub dan kemudian terakhir ia kembali bermain untuk Pro Duta pada 2017 yang bermain untuk Liga 2.

Sedangkan karirnya sebagai pelawak tunggal, dimulai saat Oki bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Medan. Awalnya ia hanya menjadi penikmat, lalu ketika komunitas mengadakan sebuah kompetisi ia mulai mencoba untuk mengikuti kompetisi tersebut.

Akhirnya ia berhasil memperoleh juara pertama, dan di sela-sela waktu liburnya dari kompetisi sepak bola ia mulai sering berlatih bersama komunitas.

Komedi yang ia angkat adalah keresahannya sebagai salag satu pemain sepak bola yang bermain di Indonesia, khususnya dalam posisi sebagai penjaga gawang seperti dirinya.

Bahkan ketika ia pindah ke Palangka Raya untuk bermain bersama klub Kalteng Putra di tahun 2016, ia juga menyempatkan berlatih bersama komunitas Stand Up Indo Palangka Raya di kala ada waktu senggang.

Tidak hanya itu saja, ia juga rutin mengisi acara komunitas, baik untuk acara lokal maupun acara regional hingga antar kota.

Namanya sebagai komika mulai dikenal pada tahun 2017 ketika ia mengikuti audisi Stand Up Comedy Academy di Medan dan lolos sebagai 35 besar finalis ajang tersebut di musim ketiganya.

Sayangnya, Oki hanya bertahan hingga 20 besar saja sebelum akhirnya harus tereliminasi. Tidak berhenti di situ saja, Oki kemudian mengikuti kembali kompetisi melawak tunggal pada tahun 2018.

Oki mengikuti Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV pada musim kedelapan. Melalui audisi di Jakarta, Oki berhasil lolos dan meraih golden tiket menjadi finalis.

Pada format baru yang dalam ajang tersebut, Oki tergabung dalam tim Cak Lontong bersama Haris Teguh, Nur Arifin Ipin, Yudha Ilham, dan juga Bintang Bete.

Oki yang terus konsisten dengan materi seputar kehidupannya sebagai kiper ini terus melaju dan berhasil menyisihkan beberapa finalis favorit juara.

Hingga puncaknya ia juga berhasil menyisihkan Bintang Bete, komika senior di babak 3 besar, dan akhirnya ia lolos menjadi salah satu grand finalis.

Meskipun sudah tampil maksimal, Oki akhirnya harus puas menjadi runner-up di SUCI 8. Hingga saat ini, Oki tercatat sebagai pemain sepak bola pertama di Indonesia yang menjadi pelawak tunggal.

Filmografi

1 Februari 2024 (Indonesia), 29 Februari 2024 (Malaysia & Brunei Darussalam)