Naimma Aljufri

Biografi

Naimma Aljufri

Naimma Affaf Aljufri atau Naimma Aljufri merupakan seorang pemeran dan model Indonesia yang lahir pada 28 Januari 2000.

Naimma yang beragama Islam adalah anak bungsu dari Evy Slivia Salim. Selain itu, ia memiliki kakak laki-laki bernama Muhammad Rizaldy Aljufry Wildan. Naimma juga memiliki garis keturunan dari Arab.

Ia menempuh pendidikan S-1 Kimia di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, namun mengundurkan diri.

Naimma sempat menjalin asmara dengan aktor sekaligus model bernama Farhan Rasyid sejak tahun 2020. Tapi, pada November 2022 media mengabarkan jika hubungan keduanya sudah kandas lantaran tidak pernah terlihat bersama lagi.

Karier Naima dimulai sejak tahun 2004, saat ia menjadi aktris cilik yang membintangi sinetron "Bawang Merah Bawang Putih". Kemudian, Naima melakukan debut di film layar lebarnya melalui film "Kuntilanak" yang dirilis pada tahun 2006 lalu.

Selain itu, ia juga membintangi film layar lebar lain seperti "MeloDylan" (2019), "Dignitate" (2020), "Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama" (2022), "Qorin" (2022), hingga "Catatan Si Boy" (2023).

Di film "Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama", Naima memerankan karakter Rohana. Untuk perannya tersebut, Naimma mengaku belajar bahasa Jawa hingga cara bersikap dan berperilaku demi mendalami karakternya. Bahkan, ia juga menaikkan berat badannya sebanyak 5kg.

Sedangkan, serial televisi yang dibintangi oleh Naimma adalah “Mutiara Hati” (2005), “”Munajah Cinta” (2008), “Bukan Romeo Juliet” (2009), Abu Nawas dan Paman Jin (2012), "Putri untuk Pangeran" (2020-2021), "Ikatan Cinta" (2021 & 2023), hingga "Akan Indah pada Mantunya" (2024).

Kamu dapat menemukan aktivitas dan kabar terbaru Naima dengan mengikuti media sosial Instagramnya di @naimmaljufri

Filmografi

10 Maret 2024 ( 2024-03-10 ) - sekarang