Nonton Film Possession: Kerasukan 2024 Full Movie Link Pengganti LK21, IndoXXI, Rebahin, dan Sinopsisnya
Nonton Film Possession: Kerasukan 2024 Full Movie Link Pengganti LK21, IndoXXI, Rebahin, dan Sinopsisnya – Dunia perfilman tanah air kembali dengan film-film teranyar yang meramaikan bioskop. Terlebih, pada bulan Mei ini terdapat film-film horor terbaru yang akan memanjakan para penggemar horor.
Salah satunya adalah film horor Indonesia berjudul Possession: Kerasukan yang disutradarai oleh Robby Ertanto dan naskahnya ditulis oleh Lele Laila.
Film Possession: Kerasukan merupakan remake film Perancis yang tayang pada tahun 1981. Wah, menarik sekali bukan? Lalu, bagaimana dengan versi Indonesianya?
Sebelum nonton film Possession: Kerasukan 2024, kamu tentunya penasaran dengan cerita hingga para pemeran yang terlibat di filmnya.
Tanpa berlama-lama lagi, mari kita bahas bersama-sama.
Sinopsis Film Possession: Kerasukan
Film Possession: Kerasukan berfokus pada cerita sepasang suami istri. Sang suami yang bernama Faris akhirnya pulang ke rumah setelah berbulan-bulan melaksanakan tugasnya sebagai seorang tentara.
Sambutan yang hangat dan kehidupan sehari-hari yang ia rindukan lenyap begitu saja, ketika istrinya Ratna mengajukan cerai padanya.
Hal yang mendadak itu membuat Faris terkejut dan memikirkan alasan di balik permintaan sang istri. Termasuk kemungkinan adanya pihak ketiga yang membuat rumah tangganya hancur.
Terlebih, sejak Faris pulang, Ratna memperlihatkan sikap yang begitu mencurigakan dan juga aneh.
Tapi tanpa Faris tahu, selama ia pergi Ratna mengalami berbagai peristiwa mengerikan, yang membuat segala prediksi yang Faris buat meleset begitu saja.
Nyatanya, selama ini ada sesuatu yang mengejutkan dan lebih mengerikan yang telah dialami oleh Ratna, dan tidak pernah diduga sebelumnya oleh Faris sama sekali.
Apa sebenarnya yang terjadi pada Ratna? Dan apakah Faris bisa menyelamatkan istri dan juga rumah tangganya?
Jangan sampai kamu terlewat nonton film Possession: Kerasukan 2024 untuk tahu cerita lengkap film horor satu ini.
Adaptasi dari Film Horor Perancis
Film produksi Falcon Black ini ternyata adalah sebuah remake dari film horor asal Perancis berjudul Possession.
Film Possession tayang pertama kali pada tanggal 25 Mei 1981 di Cannes, dan 27 Mei 1981 di Perancis.
Saat penayangannya film ini mendapat sambutan hangat, dan menjadi film box office yang mampu memikat penontonnya.
Filmnya sendiri diarahkan oleh Andrzej Zulawski sebagai sutradara, dan naskah skenarionya ditulis juga oleh ia dan Frederic Turen.
Sedangkan para aktor dan aktris yang membintangi film ini adalah Isabelle Adjani, Sam Neill, Margit Carstensen, Heinz Bennent, Johanna Hofer, Carl Duering, dan lainnya.
Para Pemeran Film Possession: Kerasukan
Saat nonton film Possession: Kerasukan 2024 nanti, kamu akan menemukan para aktor dan aktris Indonesia yang membintangi film ini.
Kemampuan akting yang mumpuni dari para pemeran, akan membuatmu semakin tenggelam dalam cerita dan juga suasana mencekam yang dibangun.
Lalu, ada siapa saja ya para pemerannya? Mari kita berkenalan dengan mereka lebih jauh.
1. Darius Sinathrya
Kamu akan menemukan karakter Faris diperankan oleh Darius Sinathrya saat nonton film Possession: Kerasukan 2024.
Darius merupakan aktor sekaligus model, pembawa acara televisi, hingga produser film yang memulai karirnya sejak tahun 2005.
Suami dari artis Donna Agnesia ini telah membintangi berbagai film Indonesia sejak 2007. Mulai dari film D’Bijis (2007), Nagabonar Jadi 2 (2007), Darah Garuda (2010), Air Terjun Pengantin Phuket (2013), Susah Sinyal (2017), Asih (2018), Losmen Bu Broto (2021), hingga Perfect Strangers (2022).
Selain itu, ia juga terlibat menjadi produser pada beberapa film dan serial, seperti film Night Bus (2017) dan Suara April (2019). Lalu, serial Pulang-pulang Ganteng (2016) dan Pretty Little Liars (2020) untuk musim pertama.
2. Carissa Perusset
Carissa Perusset merupakan pemeran sekaligus model dan sutradara keturunan Swiss.
Saat nonton film Possession: Kerasukan 2024 kamu akan menemukan Carissa memerankan karakter Ratna, istri dari Faris.
Ia memulai karirnya sejak 2017 sebagai model. Lalu, ia menjadi aktris dengan memerankan berbagai karakter di berbagai film. Mulai dari film Antologi Rasa (2019), Surat dari Kematian (2020), hingga Tulah 6/13 (2023).
Di tahun 2024 ini, Carissa dikabarkan juga aktif sebagai aktris dalam film-film mendatang seperti Cinta tak Pernah Tepat Waktu, film Guna-guna Istri Muda, film Laura, hingga Midnight in Bali.
3. Sara Fajira
Aktris lainnya yang juga terlibat dalam film ini adalah Sara Fajira. Ia akan memerankan karakter bernama Mita yang akan kamu lihat saat nonton film Possession: Kerasukan 2024 nanti.
Sara Fajira merupakan aktris sekaligus penyanyi kelahiran 1996. Ia pernah mengikuti ajang Idola Cilik musim kedua. Namun, namanya semakin melejit setelah berkolaborasi dengan Weird Genius dalam lagu “Lathi”.
Selain aktif sebagai penyanyi, ia juga membintangi sejumlah film. Sebut saja Balada Sepasang Kekasih Gila (2021), Kabut (2021), Lara Ati (2022), Para Betina Pengikut Iblis (2023), hingga Jagat Alam Gaib: Sinden Gaib (2024).
4. Aswendy Bening Swara
Salah satu aktor senior yang akan kamu temukan saat nonton film Possession: Kerasukan 2024 adalah Aswendy Bening Swara yang berperan sebagai karakter bernama Toni.
Aktor sekaligus pelatih akting ini sudah memulai karirnya sejak tahun 1982, dengan lebih dulu tergabung dalam Teater Lembaga Institut Kesenian Jakarta.
Selama berkarir, Aswendy telah berperan dalam berbagai film. Seperti film Kala (2007), Perempuan Punya Cerita (2008), Obama Anak Menteng (2010), Gundala (2019), Guru-guru Gokil (2020), Ben & Jody (2022), Balada Si Roy (2023), dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Link Nonton Glenn Fredly The Movie 2024 Selain LK21, Rebahin, IndoXXI, Sinopsis dan Jadwalnya
5. Ferry Salim
Aktor senior lainnya yang membintangi film horor adalah Ferry Salim yang memerankan karakter bernama Herman saat kamu nonton film Possession: Kerasukan 2024.
Ia adalah aktor sekaligus model, pengusaha presenter, dan humanitarian yang lahir pada tahun 1967.
Selama berkarir sebagai aktor, ia telah membintangi banyak film seperti Koper (2006), Soekarno (2013), Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar (2014), Penjuru 5 Santri (2015), Winter in Tokyo (2016), Dimsum Martabak (2018), hingga Buya Hamka (2022).
Selain itu, ada juga pemeran lainnya yang terlibat dalam film ini yang dapat kamu temukan saat nonton film Possession: Kerasukan 2024.
- Nugie berperan sebagai Wahyu
- Sultan Hamonangan berperan sebagai Budi
- Rangga Nattra berperan sebagai Sandy
- Nabila Sakhina berperan sebagai sosok pocong
Baca Juga: 12 Rekomendasi Film Horor Indonesia Terbaik dengan Rating dan Jumlah Penonton Terbanyak
Fakta Menarik Film Possession: Kerasukan
Selain cerita dan para pemeran yang sudah dibahas sebelumnya, ternyata ada beberapa fakta menarik dari film Indonesia ini lho.
Kamu akan semakin tertarik dan penasaran untuk nonton film Possession: Kerasukan 2024 lho. Berikut adalah fakta-fakta menariknya.
1. Sutradara langsung menyetujui projek
Kabarnya, sang sutradara Robby Ertanto langsung menyetujui untuk memproduseri film ini.
Hal ini karena saat dulu ia menjadi mahasiswa, film Possession asal Perancis menjadi salah satu film yang wajib untuk ditonton. Sehingga, ia langsung tertarik dan menerima tawaran dari Falcon Black.
2. Penulis sempat sulit merampungkan skenario film
Lele Laila adalah penulis skenario film Possession: Kerasukan. Ia mengaku sempat menghadapi kesulitan saat proses penulisan skenarionya.
Ia mengaku jika mengubah film Possession asli ke versi Indonesia perlu dilakukan pendekatan lebih jauh, karena market di Indonesia yang berbeda.
Meskipun begitu, ia akhirnya berhasil menyelesaikan dan mendukung proses produksi filmnya hingga penonton Indonesia bisa menikmati nonton film Possession: Kerasukan 2024 di bulan Mei tahun ini.
3. Usaha Darius yang mendalami peran
Meskipun sudah berakting sejak lama, Darius mengaku membutuhkan usaha ekstra saat berperan sebagai Faris di film Possession: Kerasukan ini.
Demi melakoni perannya, ia bahkan sengaja untuk menginap di lokasi syuting.
Selain itu, ia merasa tidak hanya energi saja yang terkuras, tapi juga pikiran yang juga dibutuhkan dalam film ini.
4. Carissa yang melakukan adegan menantang
Saat nonton film Possession: Kerasukan 2024 kamu akan melihat akting Carissa yang berperan sebagai Ratna dalam adegan kerasukan.
Hal ini merupakan sesuatu yang menantang baginya. Selain itu, Carissa juga dituntut memerankan karakter Ratna yang bisa menyetir, padahal ia sendiri sebenarnya tidak bisa menyetir lho.
Link Nonton Film Possession: Kerasukan
Bagi kamu yang semakin tertarik untuk menonton film horor Indonesia ini, kamu bisa menyaksikannya langsung di bioskop.
Namun, kamu harus bersabar sebentar lagi. Pasalnya film Possession: Kerasukan dijadwalkan tayang di bioskop pada tanggal 8 Mei 2024.
Baca Juga: 10 Film Bioskop yang Akan Tayang Bulan Mei 2024, Jadwal, Sinopsis dan Cara Nonton
Bahkan, film berdurasi 94 menit ini sudah masuk dalam jajaran film upcoming di Cinema XXI, Cinepolis, dan juga Mopic.
Untuk memudahkanmu melihat jadwal dan detail filmnya, kamu dapat memeriksanya melalui beberapa link berikut. Jangan lupa untuk selalu mengecek informasi terbarunya ya.
Cinema XXI – Link nonton film Possession:Kerasukan
Cinepolis – Link nonton film Possession:Kerasukan
Mopic – Link nonton film Possession:Kerasukan
Penutup
Film Possession:Kerasukan menjadi salah satu film horor yang akan menyajikan teror psikologis dan menimbulkan suasana mencekam bagi penontonnya.
Wah, semakin tidak sabar ya untuk nonton film Possession: Kerasukan 2024?
Pastikan kamu tidak melewatkannya saat dirilis di bioskop nanti dan menikmati bersama orang-orang terdekatmu ya.
Baca Juga: 16 Rekomendasi Film Action Indonesia Terbaik yang Penuh Aksi Menegangkan
FAQ
Film ini akan rilis di bioskop pada tanggal 8 Mei 2024.
Possession: Kerasukan berdurasi 94 menit atau 1 jam 34 menit.
Darius Sinathrya, Carissa Perusset, Sara Fajira, Aswendy Bening Swara, Ferry Salim, Nugie, Rangga Nattra, Sultan Hamonangan, hingga Nabila Sakhina.
Robby Ertanto adalah sutradara film tersebut.
Lele Laila adalah penulis skenario atau naskah untuk film film Possession: Kerasukan.