login

Jadwal Film Bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron Semarang Besok dan Harga Tiketnya 2024

Jadwal Film Bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron Semarang Besok dan Harga Tiketnya 2024

Jadwal Film Bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron Semarang Besok dan Harga Tiketnya 2024 – Film bioskop apa yang kamu tunggu tanggal rilisnya? Bisa jadi film-film terbaru kali ini adalah film favoritmu yang tayang di bulan ini. 

Bermacam genre dan negara, mewarnai konten-konten terbaru cinemas di bioskop tanah air. 

Khusus untuk kamu yang ada di Semarang dan selalu nonton di bioskop satu ini, ada kabar baik! Kami menyajikan daftar filmnya lengkap dengan jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron. 

Nah, ada film apa saja ya? Yuk, cek daftarnya di bawah ini. 

Daftar Film dan Jam Tayang Bioskop Central City XXI Semarang

1. Deadpool & Wolverine 

Jam Tayang (Rp30.000 – Rp40.000): 11:40, 13:05, 14:05, 15:30, 16:30, 17:55, 18:55, 20:20, 21:20

Genre: Aksi, Komedi, & Fiksi Ilmiah

Durasi: 2 jam 7 menit

Negara: Amerika Serikat

Sutradara: Shawn Levy

Sinopsis: 

Film Amerika yang berdurasi 2 jam 7 menit ini masuk jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron yang pertama. 

Deadpool & Wolverine mengisahkan Wade Wilson yang tidak ingin mengingat kembali hal-hal di masa lalunya yang menyakitkan. Namun, konflik besar datang yang mengharuskannya kembali menjadi Deadpool. 

Ia pun memiliki misi untuk memperbaiki linimasa yang telah rusak. Di bantu oleh Wolverine, mereka pun melakukan tugasnya. Namun, perbedaan gaya bertarung hingga pertengkaran membuat keadaan tidak terselesaikan dengan mudah. 

Mulai dari awal pertemuan kembali Deadpool dan Wolverine yang sedang mabuk, bahkan menimbulkan pertengkaran kecil. Tidak hanya itu saja, mereka memiliki karakter yang berbeda. 

Wolverine memiliki karakter mudah marah dan keras, sedangkan Deadpool yang ceria kerap kali bertingkah konyol. Di tengah misi, ada saja balutan kejenakaan dari pertengkaran mereka yang tiada akhir. 

Tapi, kini mereka harus bersatu saat lawan berat menanti dan harus mereka kalahkan dalam pertarungan yang sengit. 

Film Deadpool & Wolverine yang menjadi salah satu film Amerika dalam jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron ini dibintangi oleh para pemeran Hollywood ternama, mulai dari Ryan Reynolds, Hugh Jackman, Emma Corrin, Matthew Macfadyen, Jon Favreau, Morena Baccarin, Rob Delaney, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga: 17 Rekomendasi Film Jason Statham Terbaik dengan Rating Tertinggi yang Layak Ditonton

2. Catatan Harian Menantu Sinting 

Jam Tayang (Rp30.000 – Rp40.000): 12:00, 14:20, 16:40, 19:00, 21:20

Genre: Komedi & Drama 

Durasi: 2 jam 2 menit

Negara: Indonesia

Sutradara: Sunil Soraya 

Sinopsis: 

Bagi kamu penggemar film Indonesia, ada film Catatan Harian Menantu Sinting yang tayang dan hadir dalam jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron.

Catatan Harian Menantu Sinting menceritakan seputar pasangan suami istri, yaitu Minar dan Sahat yang berasal dari keluarga Batak. Rumah tangga yang harmonis ternyata tidak mudah dibangun begitu saja saat banyak halangan terjadi. 

Terutama dengan kehadiran mertua Minar yang sering dipanggil dengan sebutan Mamak Mertua. Minar dan Mamak mertua ternyata memiliki pandangan dan kepercayaan yang bertolak belakang tentang cinta. 

Mamak Mertua menganggap jika cinta merupakan kehadiran anak laki-laki di tengah kehidupan pernikahan keluarga dan anak tersebut sebagai penerus marga. Sedangkan, bagi Minar cinta adalah quality time dan juga komunikasi. 

Perbedaan inilah yang membuat Mamak Mertua selalu menagih cucu laki-laki pada Minar, terlebih Minar dan Sahat kini terpaksa masih harus tinggal di rumah Mamak Mertua. Tidak tahan dengan keadaan ini, Minar merencanakan kepindahannya bersama Sahat untuk tinggal di rumah lain tanpa campur tangan Mamak Mertua. 

Tapi, apakah Mamak Mertua akan mengizinkan mereka pindah saat Minar dan Sahar belum memberikan cucu lak-laki?

Catatan Harian Menantu Sinting merupakan film Indonesia yang disutradarai oleh Sunil Soraya. Selain itu, film yang masuk dalam jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron ini dibintangi oleh para pemeran populer Indonesia, mulai dari Ariel Tatum, Raditya Dika, Robby Purba, Lina Marpaung, hingga Raline Shah

Baca Juga: 15 Rekomendasi Film Romantis Indonesia Terbaik yang Bikin Baper dengan Rating Tinggi, Awas Nangis…

3. Sekawan Limo

Jam Tayang (Rp30.000 – Rp40.000): 12:05, 14:15, 16:25, 18:35, 20:45

Genre: Petualangan, Komedi, Horor

Durasi: 1 jam 52 menit

Negara: Indonesia

Sutradara: Bayu Skak

Sinopsis: 

Jika kamu menyukai film horor Indonesia berbalut komedi, maka film Sekawan Limo dalam jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron kali ini cocok untukmu. 

Film Sekawan Limo menceritakan tentang Bagas yang berencana untuk mendaki ke Gunung Madyopuro. Ia pun mengajak temannya Lenny untuk ikut mendaki bersama. Saat keduanya sedang membeli tiket masuk, sang penjaga memberikan peringatan jika mereka harus mematuhi mitos yang dipercaya oleh warna setempat. 

Mulai dari melarang para pendaki yang berjumlah ganjil untuk mendaki bersama, dan juga mereka tidak boleh menoleh ke belakang saat melakukan pendakian menuju puncak. Keduanya pun mengingat informasi tersebut. 

Tiba-tiba di tengah perjalanan Bagas dan Lenni bertemu dengan Dicky, Juna, dan Andrew yang juga sedang mendaki dan bergabung bersama. Beberapa lama kemudian, mereka baru menyadari jika mereka berjumlah ganjil. Tidak hanya itu saja, kemungkinan salah satu dari mereka juga sudah melanggar mitos dengan menoleh ke belakang. 

Kekhawatiran pun melingkupi mereka saat teror dari sosok-sosok misterius Gunung Madyopuro mengganggu mereka. Terlebih keadaan semakin mencekam dan mengerikan saat mereka tersesat di gunung tersebut tepat pada malam satu suro. 

Film Sekawan Limo yang masuk dalam jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron hari ini diperankan oleh Bayu Skak sebagai Bagas, Nadya Arina sebagai Lenni, Keisya Levronka sebagai Dyny, Dono Pradana sebagai Deri, Benidictus Siregar sebagai Juna, Indra Pramujito sebagai Andrew, Firza Valaza sebagai Dicky, Cak Kartolo sebagai Dukun, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Cara Nonton Film Do You See What I See 2024 Sub Indo Bukan Di LK21 dan Loklok

Cara Memesan Tiket Bioskop Secara Online

Setelah kamu melihat daftar film dan jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron, kamu bisa memesan tiket secara offline dengan langsung mendatangi bioskop yang dituju, atau memesan tiketnya secara online

Bagi kamu yang belum pernah memesan tiket bioskopnya secara online, jangan khawatir. Kami sudah menyiapkan cara dan juga langkah-langkah yang bisa kamu ikuti. Berikut, adalah cara memesan tiket bioskop dari dua aplikasi ini.

1. TIX.ID

TIX ID merupakan salah satu aplikasi layanan pemesanan tiket bioskop secara online yang bisa kamu pilih. 

Nah, setelah menentukan film dari jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron sebelumnya, kamu bisa memesan tiketnya melalui aplikasi TIX ID. Ini dia, cara memesannya. 

  1. Unduhlah aplikasi TIX ID di ponselmu, kamu bisa menemukannya di Play Store ataupun di App Store
  2. Buat akunmu terlebih dulu, dengan mengisi data-data yang diperlukan
  3. Setelah kamu memiliki akun, lalu login 
  4. Saat kamu berhasil login, silakan menuju homepage
  5. Kemudian, pilih kota tempat tinggal di mana kamu berada
  6. Lalu, pilih film yang akan kamu tonton
  7. Setelah di klik, akan muncul daftar bioskop dan juga jam tayangnya
  8. Tentukan bioskop dan jadwal filmnya 
  9. Kamu akan diarahkan untuk memilih tempat duduk yang kamu mau
  10. Aplikasi akan menjumlah pesanan dan harga yang harus kamu bayar
  11. Lakukan pembayaran dan selesai. E-tiket akan muncul di akunmu.

2. M-TIX

Selain itu, ada juga aplikasi M-TIX yang bisa kamu gunakan setelah menentukan film dari jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron. 

M-TIX merupakan aplikasi pemesanan tiket yang langsung dikelola oleh Cinema XXI. Kamu bisa menggunakannya melalui aplikasi ataupun laman https://m.21cineplex.com/ 

Lalu, bagaimana cara memesan melalui M-TIX? Ini dia caranya.

  1. Unduh terlebih dahulu aplikasi M-Tix di ponselmu atau kamu juga bisa menuju website M-TIX. 
  2. Lalu, klik menu di pojok dengan tanda “m.tix Saya”
  3. Jika kamu belum mempunyai akun, buatlah akun dengan melengkapi data dirimu 
  4. Lalu, login akun yang sudah dibuat dengan menggunakan nomor HP dan juga password
  5. Kemudian, pilih film yang ingin kamu tonton
  6. Lalu, tentukan bioskop, jam tayang, dan juga berapa banyak tiket yang ingin kamu beli
  7. Kemudian, tentukan tempat duduk dan klik “confirm order”
  8. Kamu akan diarahkan ke proses pembayaran 
  9. Proses pemesanan tiket online selesai. 

Penutup 

Itu dia daftar film dan juga jadwal film bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron. Apakah ada film yang menarik perhatianmu? 

Pastikan untuk selalu mengecek jadwal bioskop terbaru ya, karena jam tayang bisa saja berubah tanpa ada pemberitahuan sebelumnya. 

Nantikan, pembahasan mengenai jadwal bioskop di kota lainnya, dan jangan sampai melewatkan berbagai informasi menarik mengenai dunia perfilman hingga drama Korea hanya di Wiki Sinetron.

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI Transmart Majapahit Penggaron Semarang dan Harga Tiketnya 2024

FAQ

Berapa harga tiket nonton bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron? 

Harga tiket mulai Rp30.000 – Rp40.000

Berapa durasi film Deadpool & Wolverine?

Deadpool & Wolverine memiliki durasi selama 2 jam 7 menit.

Film horor apa saja yang sedang tayang di bioskop Ramayana Central City XXI Penggaron?

Film Sekawan Limo.

Siapa saja pemeran film Sekawan Limo?

Bayu Skak, Nadya Arina, Keisya Levronka, Dono Pradana, Benidictus Siregar, Indra Pramujito, Firza Valaza, Cak Kartolo, Tini Kartolo, Devina Aureel, Tri Karnadinata, Beta Sofiyansyah, Audy Ananta, dan masih banyak lagi.

Siapa sutradara film Catatan Harian Menantu Sinting

Sunil Soraya adalah sutradara yang mengarahkan film Catatan Harian Menantu Sinting.